UNIVERSITAS AIRLANGGA



Detail Article

Berkala Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin

ISSN 1978-4279

Vol. 25 / No. 1 / Published : 2013-04

Order : 9, and page :55 - 60

Related with : Scholar   Yahoo!   Bing

Original Article :

Pseudolymphoma cutaneous

Author :

  1. Ardsari Azminingrum*1
  2. Sunarso Suyoso*2
  1. Mahasiswa Fakultas Kedokteran
  2. Dosen Fakultas Kedokteran

Abstract :

Pendahuluan: Pseudolimfoma kutan adalah kelompok kelainan kulit jinak dengan tampilan klinis dan histologis menyerupai limfoma kutan. Perbedaan keduanya tampak pada manifestasi klinis, pemeriksaan histopatologi, pemeriksaan imunohistologi, dan karakteristik genetik molekular. Tujuan: menjelaskan kelompok penyakit pseudolimfoma kutan beserta karakteristiknya sehingga diharapkan membantu dermatologis dalam menegakkan diagnosa dan menentukan penatalaksanaan yang tepat. Telaah kepustakaan: Pseudolimfoma kutan merupakan terminologi yang menggambarkan bermacam lesi kulit dengan tampilan klinis dan/atau histopatologi menyerupai limfoma.Kelompok penyakit ini memberi gambaran proliferasi limfoid persisten jinak di dermis. Klasifikasi penyakit ini berdasarkan komposisi limfoidpenyusunnya yaitu: campuran sel B dan T (terdiri dari: Cutaneous Lymphoid Hyperplasia, penyakit Kimura dan hiperplasia angiolimfoid dengan eosinofilia, penyakit Castleman); dan sel T (terdiri dari: pseudomikosis fungoides, dermatitis kontak limfomatoid, dan infiltrasi kulit limfositik Jessner). Simpulan: Pseudolimfoma kutan adalah bermacam lesi kulit yang menunjukkan tampilan klinis dan/atau histopatologi menyerupai limfoma. Pada pemeriksaan histopatologi terdapat akumulasi limfoid pada dermis. Analisis histopatologi penting untuk diagnosis yang akurat. Pseudolimfoma dapat berkembang menjadi limfoma, sehingga follow up yang seksama diperlukan pada kasus idiopatik.

Keyword :

cutaneous pseudolymphoma, B cell lymphoid, T cell lymphoid,


References :

Vandana Mehta Rai MD DNB, C Balachandran MD,(2006) Lymphocytic infiltrate of Jessner 12 (7): 26 : Dermatol Online J.





Archive Article

Cover Media Content

Volume : 25 / No. : 1 / Pub. : 2013-04
  1. Skin Surgery: Retrospective Study
  2. Latex Allergy
  3. The Effect Of Chemotherapy In Dermatology
  4. Human Papilomma Virus Infection
  5. Complication And Treatment Of Gonorrhoeae
  6. Modality Therapy For Striae Distensae
  7. Diagnostic Investigations In Syphilis With Hiv And Aids
  8. Platelet Rich Plasma In Dermatology
  9. Pseudolymphoma Cutaneous
  10. Hair Transplant
  11. Tinea Kapitis Tinea Capitis Caused By Microsporum Audouinii
  12. Xeroderma Pigmentosum