Komunitas
ISSN 2303-1166
Vol. 6 / No. 1 / Published : 2017-03
Order : 14, and page :250 - 263
Related with : Scholar Yahoo! Bing
Original Article :
Pola tidur dan kesehatan jasmani lansia (studi deskriptif pada lansia di panti werdha usia surabaya)
Author :
- Faishal Haq*1
- Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Abstract :
Penelitian ini mencoba untuk mengetahui pola tidur dan kesehatan jasmani lansia. Penelitian ini menggunakan tipe penelitian deskriptif dengan analisa kualitatif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, yang mana bermaksud memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian secara holistik dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, teknik pengumpulan data dalam bentuk wawancara dalam bentuk pedoman wawancara dan menganalisis dengan teori gerotologi dan geriatri. Seiring bertambahnya usia, fungsi organ tubuh akan menurun semakin menurun maka muda sekali terkena penyakit akibat faktor umur yang sudah tua atau lanjut usia. Selain berbagai penyakit kronis yang di derita oleh lansia, berbagai gangguan kesehatan yang dialami oleh lansia seperti gangguan tidur salah satunya. Tidur sangat penting dalam upaya peningkatan kesehatan , dan gangguan tidur juga dapat mempengaruhi kesehatan fisik dan mental disamping itu bisa mempengaruhi kualitas hidup. Terkadang faktor-faktor yang menyebabkan gangguan tidur pada lansia diantaranya rendahnya tingkat aktivitas fisik, rendahnya aktivitas adanya penyakit bawaan yang mendasari pada lansia tersebut serta rendahnya tingkat pendidikan dan stres Kesimpulannya pola tidur dan kesehatan jasmani lansia, hal ini dapat dibedakan dengan cara kegiatan yang di lakukan oleh lansia sebelum tidur, meksipun mempunyai cara tersendiri untuk memperoleh tidur yang baik, yang mana dengan kualitas tidur yang baik mempengaruhi kesehatan lansia itu sendiri
Keyword :
lansia, kesehatan, pola tidur,
References :
Darmojo & Mattono,(2004) Buku Ajar Geriatri( Ilmu Kesehatan Usia Lanjut) ke-1 : FKUI: Jakarta
Komisi Nasional Lanjut Usia,(2011) n Gerontologi dan Geriatri bagi masyarakat ke-1 : Jakarta: Kementria Sosial R.I
Archive Article
Cover Media | Content |
---|---|
![]() Volume : 6 / No. : 1 / Pub. : 2017-03 |
|