Libri-Net
ISSN
Vol. 6 / No. 3 / Published : 2017-03
Order : 19, and page :37 - 38
Related with : Scholar Yahoo! Bing
Original Article :
Pengaruh knowledge sharing enablers terhadap kinerja karyawan di pt. semen indonesia (persero) tbk.
Author :
- Nova Syifani*1
- Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh secara bersama-sama dan signifikan knowledge sharing enablers terhadap kinerja karyawan di PT. Semen Indonesia (PERSERO) Tbk. Latar belakang dilakukannya penelitian ini adalah semakin banyaknya organisasi yang mengimplementasikan knowledge management terlebih pada kegiatan berbagi pengetahuan. Berdasarkan konsep dari Choi (2002) dan penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Chan Wai Too bahwa knowledge sharing enablersmemiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan.Adapun enablersyang digunakan pada penelitian ini yaitu teknologi informasi, struktur organisasi, dukungan pemimpin, kepercayaan dan kemampuan belajar.Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik proporsional dan systematic random sampling. Dari hasil analisis data survey pada 78 responden menemukan adanya pengaruh yang signifikan knowledge sharing enablersdengan kinerja karyawan di PT. Semen Indonesia. Secara parsial, hanya variabel kepercayaan dan kemampuan belajar yang memiliki pengaruh dengan hasil uji T sebesar 1,854 untuk variabel kepercayaan dan 5,854 untuk variabel kemampuan belajar.
Keyword :
Knowledge sharing enabler, information technology, structure organization, top management support, learning ability,
References :
Al-Gharibeh, K. M.,(2011) The Knowledge Enablers of Knowledge Transfer: An Empirical Study in Telecommunications Companies. Vol.2011 : Journal of IBIMA Bussiness Review
Chan Wai To,(2008) Study of Influential Factors on KnowledgeSharing and its Effect on Performance inAir Traffic Control System Maintenance - : Hongkong
Archive Article
Cover Media | Content |
---|---|
![]() Volume : 6 / No. : 3 / Pub. : 2017-03 |
|