UNIVERSITAS AIRLANGGA



Detail Article

Berkala Ilmiah Kimia Farmasi

ISSN 2302-8270

Vol. 5 / No. 2 / Published : 2016-11

Order : 3, and page :11 - 14

Related with : Scholar   Yahoo!   Bing

Original Article :

Penentuan kadar parasetamol dan kofein secara simultan menggunakan spektrofotometri uv (suatu model untuk pembelajaran)

Author :

  1. Ramayana*1
  1. Mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan

Abstract :

Parasetamol dan kofein dalam campuran secara teoritis dapat ditentukan kadarnya dengan persamaan simultan metode spektrofotometri UV. Dalam tablet® dengan rasio kadar kofein-parasetamol (65:500) ditemukan masalah yaitu profil spektranya tumpangsuh dan matriks tablet dapat mempengaruhi hasil analisis. Tujuan penelitian ini adalah melakukan validasi metode spektrofotometri UV untuk penentuan kadar parasetamol dan kofein menggunakan persamaan simultan. Satu merk tablet® digunakan sebagai model dan pelarut yang dipakai adalah HCl 0,1N. Hasil penelitian menunjukkan bahwa parasetamol dalam rentang kadar (2-20) ppm maupun kofein (5-20) ppm memenuhi syarat linieritas. Perolehan kembali parasetamol dan kofein dalam matriks simulasi berturut-turut adalah (98,61+0,51)% dan (94,92 % + 2,86)%. Aplikasi metode untuk tablet® memberikan kadar parasetamol (93,28+1,60) % dan kofein (82,19 + 1,29) % dari jumlah pada etiket. Penerapan metode oleh mahasiswa (n=78) melaporkan perolehan kembali parasetamol (104,4+6,8)% dan kofein (90,10+26,6)%. Kadar parasetamol dan kofein dalam tablet® masing-masing (100,9 +7,3)% dan (85,10+38,9)% dari jumlah yang tertera pada etiket. Dapat disimpulkan bahwa rasio kadar parasetamol-kofein, profil spektra yang tumpangsuh dan absorptivitas senyawa mempengaruhi akurasi dan presisi metode ini. Meskipun demikian, campuran parasetamol-kofein dapat digunakan sebagai model pembelajaran praktikum analisis kuantitatif campuran tersebut menggunakan spektrofotometri.

Keyword :

paracetamol, caffeine, UVspectrophotometry, simultaneous equation,


References :

Departemen Kesehatan RI., (1995). Farmakope Indonesia edisi IV. Jakarta, hal. 649-652
Sawant, R., Lokesh, B., Rupali, J., and Prashant, L, (2010). Validated Spectrophotometric methods for simultaneous estimation of Paracetamol, Domperidone and Tramadol HCl in pure and tablet dosage form, J. Chem. Metrol, 4(1), pp 21-27
Skoog, D.A., (1998), Principles of Instrumental Analysis, 5th edition, Harcourt Brace College Publisher, p. 303.
Thuy An D. T., and Vu D.H., 2009, Simultaneous Determination of Paracetamol and Codein Phosphate in combined Tablets by firs-Order Derivative and Ratio Spectra First Order Derivative UV Spectrophotometry, Asian J. Research Chem., 2(2), pp. 143-147.
USP XXXI, NF 26, Volume-2., (2008), The United States Pharmacopeial convention, Rockville, pp. 684-687, 1268-1274.
Vichare, V., Preeti M., Vrushali, T., and Dhole, S.N., (2010), Simultaneous spectrophotometric determination of Paracetamol and Caffeine in Tablet Formulation, International Journal of PharmTech Research, 2(4), pp. 2512-2516.
Watson, D.G,, (2000). Pharmaceutical Analysis. A Textbook for Pharmacy Students and Pharmaceutical chemists, Harcourt Publishers, New York, pp. 90-95





Archive Article

Cover Media Content

Volume : 5 / No. : 2 / Pub. : 2016-11
  1. Pengaruh Ph Dan Suhu Pada Aktivitas Enzim Fibrinolitik Hasil Fermentasi Bakteri Asam Laktat Dari Produk Yogurt
  2. Inhibitory Activity Of Probiotic Fermented Milk Against Eschericia Coli Atcc 6538 And Staphylococcus Aureus Atcc 8739
  3. Penentuan Kadar Parasetamol Dan Kofein Secara Simultan Menggunakan Spektrofotometri Uv (suatu Model Untuk Pembelajaran)
  4. Validasi Metode Klt-densitometri Untuk Penetapan Kadar Kuersetin Dalam Sediaan Sirup Daun Sirsak (annona Muricata Linn.)
  5. Penambatan Molekul (e)-n-(4-hidroksifenil)-3-(4-metoksifenil)akrilamida Pada Cox-2 Secara In Silico, Uji Aktivitas Sitotoksik In Vitro Dan Uji Antitumor In Vivo