Komunitas
ISSN 2303-1166
Vol. 8 / No. 1 / Published : 2019-01
Order : 5, and page :1 - 16
Related with : Scholar Yahoo! Bing
Original Article :
Institusi total sebagai bagian dari kontrol sosial di lpka kelas i blitar, jawa timur
Author :
- Sughmita Maslacha Amala S.*1
- Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Abstract :
Studi ini bertujuan untuk memahami keberadaan institusi total suatu lembaga yang berkaitan erat dengan berlakunya kontrol sosial di dalamnya pada anak yang berhadapan dengan hukum yang sedang menjalani masa pembinaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak. Bahwa kontrol sosial yang ada membuat individu merasa ruang geraknya dibatasi dan kehilangan kebebasan. Sedangkan pembahasan utama dari studi ini adalah, mengenai keberadaan lembaga sebagai institusi total yang digambarkan melalui kontrol sosial pihak LPKA Kelas I Blitar pada anak-anak yang berhadapan dengan hukum. Studi ini dilakukan di LPKA Kelas I Blitar dengan metode kualitatif. Informan terdiri dari petugas LPKA dan anak yang berhadapan dengan hukum. Penelitian ini menggunakan teori kontrol sosial Hirschi dalam memahami ikatan sosial pada anak yang berhadapan dengan hukum di LPKA. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara semi terstruktur, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan untuk metode analisis data digunakan interactive model Miles and Huberman. Kesimpulan dari studi ini adalah LPKA sebagai lembaga memiliki fungsi kontrol yang mengingat, dan saling berkaitan dengan adanya program pembinaan. Program tersebut melibatkan upaya kontrol sosial dari petugas LPKA utamanya, dan keberadaan keluarga, teman, serta pihak luar seperti; guru dan lembaga pemasyarakatan. Sedangkan kontrol sosial yang ada di lembaga pembinaan berkaitan dengan keberadaan institusi total yang mengikat dan membelenggu bagi anak binaan (ABH).
Keyword :
Anak berhadapan dengan hukum, Institusi Total, kontrol sosial, Lembaga Pembinaan,
References :
Fibrimayusi, Rika P. ,(2017) “Strategi Anak Pidana Menghadapi Arbitraritas Kultural di dalam Lembaga Pemasyarakatan”. Disertasi Program Doktor Ilmu Sosial, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. 1 : Universitas Airlangga. Surabaya.
Archive Article
Cover Media | Content |
---|---|
![]() Volume : 8 / No. : 1 / Pub. : 2019-01 |
|